-->

Barack Obama_Kedatangannya di Indonesia 2017

Siapa yang gak kenal sama obama nii?? Barack Hussein Obama adalah nama panjangnya tapi ia lebih sering dipanggil obama. Pasti hampir semua orang kenal Obama yaahh, beliau adalah orang nomor satu di Amerika serikat, yapp tepat sekali ia pernah menjabat sebagai presiden negara Amerika Serikat nii guys.. Siapa sangka ni Obama kecil ternyata sempat mengenyam pendidikan sekolah dasar di Indonesia yaitu di SD Negeri 01 Menteng, Jakarta Pusat. Rumah di jalan Taman Amir Hamzah No.22, Menteng, Jakarta Pusat ini menjadi saksi masa-masa kecil Barack Hussein Obama, presiden ke-44 Amerika Serikat.
Barack Hussein Obama tinggal di Menteng, bersama ibunya Stanley Ann Dunham dan ayah tirinya, Lolo Soetoro. Barack Hussein Obama lahir pada 4 Agustus 1961. Ia adalah Presiden Amerika Serikat ke-44. Ia merupakan orang Afrika Amerika pertama yang menempati jabatan tersebut.
Obama dilantik sebagai presiden pada tanggal 20 Januari 2009. Sembilan bulan kemudian, Obama dinyatakan sebagai pemenang Hadiah Nobel Perdamaian 2009. Ia terpilih lagi sebagai presiden pada November 2012, mengalahkan Mitt Romney dari Partai Republik, dan dilantik untuk kedua kalinya pada tanggal 20 Januari 2013. Dan akhirnya, Pada tahun 2017 ini ia kembali lagi ke Indonesia dan mengunjungi beberapa tempat bahkan obama menyebut nya sebagai edisi pulang kampung yang bertepatan dengan perayaan hari raya lebaran lohh..
Sebagai tokoh dunia yang pernah tinggal di Jakarta dan gemar menyantap nasi goreng, sate, bakso dan jenis makanan Indonesia lainnya Barack Obama ternyata ingin berkunjung ke Indonesia buat merayakan Lebaran. Mantan presiden Amerika Serikat Barack Obama tiba di Bali pada Jumat, 23 juni 2017 sore. Pesawat yang ditumpanginya mendarat di Bandara Ngurah Rai pukul 18.52 Wita. Obama datang ke Indonesia dalam rangka liburan bersama istri dan kedua anaknya. Setelah berkunjung dan berlibur di Bali selama beberapa hari, tidak sampai disitu, Obama melanjutkan perjalanan nya ke kota Yogyakarta.
Tak luput dari perhatian Candi Borobudur merupakan salah satu tujuan Barack Obama ketika berada di  Kota Yogyakarta. Setelah menghabiskan waktu berlibur di Yogya beliau pergi ke Jakarta.
Pada hari Minggu tanggal 25 juni 2017, Barack Obama dijadwalkan mengunjungi Presiden Republik Indonesia yakni Joko Widodo (Jokowi) di Istana Presiden, Bogor, Jawa Barat, untuk merayakan Lebaran atau hari raya Idul Fitri.
Selain kunjungan yang bersifat darma wisata, Barack Obama juga  menghadiri suatu acara penting, 4th Indonesia Diaspora Congress, yang digelar di Indonesia pada tangga 1 Juli 2017. Ia  menjadi pembicara dalam Konvensi Diaspora Indonesia. Hal itu  menjadi yang pertama kalinya Obama berpidato di Asia setelah tidak menjabat lagi sebagai presiden.
Ketua Board of trustees Indonesia Diaspora Network (IDN) Dino Pati Djalaldi Mayapada Tower, bahkan menyatakan merasa terhormat sekali karena ini adalah First Asia Speech yang akan dilakukan di Jakarta pada 1 Juli 2017.
Dalam konvensi ini, Obama berbicara tentang tentang globalisasi dan pluralisme. Agar kondisi konvensi tetap berjalan kondusif, panitia penyelenggara membatasi jumlah peserta ketika Obama menjadi pembicara. Pada sesi Barack Obama hanya untuk 3.500 orang. Sebagian untuk Diaspora dan sebagian lainnya untuk tamu undangan.
 Dalam pidato nya obama tak hanya menyampaikan tanggapan, Obama juga memberikan masukan kepada Diaspora di Indonesia. Obama menyampaikan banyak hal, mulai dari masalah kepemudaan, pengangguran, isu perubahan iklim hingga toleransi dalam keragaman. Obama juga menyinggung mengenai era globalisasi. Obama mengatakan bahwa pemuda di Indonesia harus mampu beradaptasi dengan berbagai perubahan dan mengambil keuntungan dari globalisasi. Tidak hanya sekedar pasrah dan tidak berbuat apa-apa. Setiap pidato yang diucapkan Barack Obama memiliki makna yang baik dan bermanfaat.
Sesi Obama menjadi pembicara berlangsung tertutup, termasuk untuk para media yang meliput. Selain Obama, konvensi juga menghadirkan pembicara lainnya seperti Anggun C Sasmi, Imam Shamsi Ali, Maudy Ayunda, Tania Gunadi dan sejumlah tokoh lainnya.

Sekilas tentang obama dan kedatangan nya ke Indonesia menjadi topik pembicaraan yang hangat gak hanya di Media Sosial, tetapi juga dari masyarakat. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan dan pengetahuan kita secara global. Terima kasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel